SUNGAILIAT, FABERTA – Sebanyak 1.480 orang Lanjut Usia (Lansia) di Kabupaten Bangka sudah mendapat vaksin Covid-19 dosis pertama. Hal ini disampaikan Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bangka Boy Yandra, Rabu (14/4).
Menurut Boy Yandra, Kabupaten Bangka menargetkan penerima vaksin khusus lanjut usia sebanyak 2.601 sasaran. Guna memberikan kemudahan akses jangkauan dan kelancaran pelaksanaan vaksinasi peserta lansia, kata Boy Yandra, pihak dinas kesehatan memberikan kemudahan dengan pelayanan vaksin yang dipusatkan di masing-masing puskesmas.
“Kalau sebelumnya vaksinasi dipusatkan di dinas kesehatan, khusus peserta lansia diberikan kemudahan dengan penyuntikan vaksin dipusatkan di puskesmas, dengan pertimbangan membantu mempermudah jangkauan. Mengingat peserta berasal dari sejumlah wilayah kecamatan, jarak tempuhnya ada yang cukup jauh,” katanya.
Meski sudah disuntik vaksin, Boy mengingatkan seluruh masyarakat dan warga yang sudah mendapat layanan vaksinasi Covid-19 tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan karena cara itu sebagai upaya awal yang efektif mencegah, serta memutus rantai penyebaran virus.(hrl)