Ajak Masyarakat Jaga Kebersihan Lingkungan, PT Timah Tbk Serahkan Motor Roda Tiga ke Kampung Nelayan II di Sungailiat

BANGKA, FAKTABERITA — Kebersihan lingkungan menjadi tanggungjawab bersama. Kebersihan juga menjadi salah satu cara menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

Sarana dan prasarana kebersihan juga menjadi hal yang penting untuk dapat menjaga kebersihan lingkungan agar menjadi tempat tinggal yang nyaman, aman dan sehat bagi masyarakat.

Bacaan Lainnya

Untuk itu, PT Timah Tbk menyerahkan satu unit motor roda tiga ke Kampung Nelayan II, Kecamatan Sungailiat, Kabupaten Bangka untuk menjadi sarana pengangkutan sampah, Kamis (16/6/2022).

Bantuan kendaraan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Divisi CSR PT Timah Tbk Ebbi Wibisana kepada Sekretaris Camat Sungailiat Ridwan dan Kepala Lingkungan Kampung Nelayan II, Syarifudin.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih atas kegiatan Bakti Sosial yang diinisiasi oleh PT Timah Tbk. Saya mewakili masyarakat sangat merasa bersyukur atas perhatian dari PT Timah,” kata Syarifudin.

Sementara itu, Sekretaris Kecamatan Sungailiat, Ridwan mengatakan bantuan tersebut diharapkan dapat bermanfaat dalam pengelolaan sampah di Kampung Nelayan II sehingga masyarakat tidak bingung lagi untuk memikirkan kendaraan pengangkutan sampah.

Menurutnya, bantuan motor sampah sangat penting untuk membantu penanganan sampah di lingkungan masyarakat Nelayan.

“Penyerahan motor sampah ini adalah bentuk komitmen PT Timah Tbk dalam rangka pengurangan emisi karbon. Seperti yang dikatakan oleh Kepala CSR tadi. Jadi mohon disosialisasikan kepada seluruh kepala rumah tangga untuk memilah sampah organik dan anorganik,” jelasnya.

Ridwan melanjutkan, bantuan Motor Roda tiga ini memotivasi masyarakat Nelayan untuk mewujudkan lingkungan yang nyaman dan bersih.

“Permasalahan sampah tidak akan selesai kalau kita semua enggak peduli, butuh peran masyarakat hingga skala terkecil, yaitu rumah tangga, untuk mengurangi volume sampah yang tiap hari dihasilkan oleh masyarakat,” tambahnya. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *