Bahar Buasan Harap ISB Atma Luhur Belinyu Lahirkan Penerus Bangsa Berkompeten

FAKTABERITA, BANGKA — Anggota DPD RI, Bahar Buasan, menyampaikan ucapan selamat yang tulus atas diresmikannya Kampus Belinyu ISB Atma Luhur, Minggu (13/10/2024).

Menurut senator asal Babel itu, Kehadiran kampus ISB Atma Luhur Belinyu menjadi langkah penting dalam memajukan dunia pendidikan, khususnya di wilayah Belinyu dan sekitarnya.

Bacaan Lainnya

Bahar Buasan mengatakan bahwa peresmian ISB Atma Luhur Kampus Belinyu ini bukan hanya simbol kemajuan infrastruktur pendidikan, tetapi juga bukti nyata dari komitmen kami dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas.

“Semoga kampus ini dapat menjadi pusat pendidikan unggul yang melahirkan generasi penerus bangsa yang kompeten dan berdaya saing,” kata Bahar.

Selain itu, Bahar juga berharap agar ISB Atma Luhur Kampus Belinyu mampu menjawab tantangan zaman dengan terus berinovasi dalam dunia pendidikan, serta menjunjung tinggi nilai-nilai integritas, profesionalisme, dan kepemimpinan.

“Melalui peresmian ini, kita berharap ISB Atma Luhur Kampus Belinyu dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi peningkatan mutu pendidikan, serta mendorong perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang relevan dengan kebutuhan industri di era globalisasi,” ungkapnya.

Bahar menambahkan, kehadiran kampus ini akan menjadi pilar penting dalam mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan di daerah, sekaligus menjadi motivasi bagi generasi muda untuk terus mengejar ilmu dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa.

Dengan ditandai oleh berbagai rangkaian acara, termasuk pemotongan pita, pemberian penghargaan, dan kunjungan ke ruangan kampus, Grand Opening ISB Atma Luhur Kampus Belinyu menjadi titik awal perjalanan baru dalam upaya mencetak lulusan yang siap bersaing di tingkat nasional dan internasional.

“Selamat atas Grand Opening ISB Atma Luhur Kampus Belinyu. Semoga kampus ini terus berkembang dan menjadi kebanggaan bagi masyarakat Belinyu serta inspirasi bagi institusi pendidikan lainnya,” tutup Bahar.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *