Baliho Ganjar-Mahfud Dirobek, Bentuk Ketakutan Lawan Politik?

BANGKA BELITUNG, FAKTABERITA — Beberapa hari belakangan, suhu politik terjadi cukup hangat di tanah air, tak terkecuali di Bangka Belitung (Babel). Hal ini ditandai maraknya aksi pengrobekan baliho oleh oknum tak dikenal terhadap salah satu pasangan calon presiden dan wakil presiden, Ganjar-Mahfud.

Dalam hal ini, Ketua DPD PDI Perjuangan (PDIP) Babel, Didit Srigusjaya menyebutkan bahwa aksi tersebut terindikasi menjadi sebuah sikap ketakutan dari lawan politik.

Kendatian demikian, Didit tidak ingin menuduh kepada pasangan calon lain tertentu. Karena tidak menutup kemungkinan juga, kata dia, aksi ini sengaja dilakukan untuk mengadu domba antar paslon.

Oleh karena itu, Didit menyerahkan sepenuhnya aksi pengrobekan ini kepada pihak berwenang, dalam hal ini pihak kepolisian maupun Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

“Kejadian ini kan bukan hanya di Bangka Belitung, ini bentuk ketakutan yang dilakukan oknum-oknum tertentu terhadap Pak Ganjar dan Pak Mahfud, ya pastilah provokasi-provokasi ini bisa jadi bentuk ketakutan, bisa jadi untuk mengadu domba, bisa jadi, maka dalam hal ini PDI Perjuangan menyerahkan proses ini kepada Bawaslu dan maupun kepada pihak kepolisian,” kata Didit saat dihubungi Faktaberita, Selasa (14/11/2023) lalu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *