Bersama Membangun Pangkalpinang, Monica Haprinda Dorong Kerja Sama Lintas Lembaga

Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Monica Haprinda,

FAKTA BERITA, PANGKALPINANG – Anggota DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Monica Haprinda, menegaskan pentingnya sinergi dan koordinasi antara DPRD Babel, Pemerintah Provinsi, dan Pemerintah Kota Pangkalpinang.

Hal ini disampaikan Monica saat menghadiri kegiatan reses bersama tujuh legislator Dapil Pangkalpinang di ruang OR Kantor Walikota Pangkalpinang, Jumat (17/01/2025).

Monica, yang juga politisi PDI Perjuangan, mengungkapkan bahwa kolaborasi antara semua pihak adalah kunci untuk mendorong pembangunan di Pangkalpinang dan enam kabupaten lainnya di Bangka Belitung.

“Semoga kolaborasi dan sinergi ini terus berjalan baik demi kemajuan kita semua, khususnya Pangkalpinang sebagai ibu kota provinsi. Dengan koordinasi yang solid, kita dapat mengatasi berbagai tantangan pembangunan,” ujar Monica.

Ia juga menyatakan bahwa hasil reses ini akan menjadi bahan pembahasan strategis di tingkat provinsi. Menurut Monica, berbagai masukan dari masyarakat akan dijadikan prioritas untuk ditindaklanjuti demi meningkatkan kesejahteraan dan pelayanan publik.

“Reses ini bukan sekadar formalitas, tetapi menjadi ruang dialog yang produktif. Kami mendengar langsung aspirasi masyarakat dan pemerintah kota untuk kemudian kami perjuangkan di tingkat provinsi,” tambahnya.

Selain Monica, reses ini dihadiri oleh Pj. Walikota Pangkalpinang M. Unu Ibnudin, yang turut memberikan masukan mengenai berbagai isu strategis di Pangkalpinang, seperti penanganan banjir, infrastruktur, dan pendidikan.

Monica berharap hasil dari reses ini dapat memperkuat sinergi lintas lembaga demi pembangunan yang lebih merata dan berkelanjutan di seluruh wilayah Bangka Belitung.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *