PANGKALPINANG,FAKTABERITA.CO.ID – Arsene Wenger serius mengkampanyekan penghapusan olah bola menggunakan kepala di dalam sesi latihan untuk level akademi anak-anak.
Wenger yang merupakan Direktur Pengembangan Dunia FIFA menganggap pentingnya menghindari efek negatif yang akan ditimbulkan dari pengolahan bola dengan kepala sejak dini.
Dilansir dari l’equipe, mantan manajer Arsenal dalam wawancaranya merasa khawatir terhadap dampak jangka panjang dari permainan sundulan kepala. “Tapi kita harus sangat, sangat waspada dengan konsekuensi kepala pada trauma,” ujarnya, Rabu (3/3).
Ia mengingat masa-masanya saat masih menjadi pelatih, dan merasa menyesali dengan banyaknya waktu yang dihabiskan para pemainnya untuk latihan menyundul bola.
“Hari ini, saya berkata pada diri sendiri bahwa telah melatih pemain selama bertahun-tahun, saya telah merusak pelatihan,” katanya.
Selain ingin menghapuskan pola pelatihan menggunakan kepala di jenjang akademi, ia meminta agar klub-klub profesional mengurangi menit latihan sundulan. Namun, Wenger ingin larangan dan pembatasan tersebut dapat dimasukkan ke dalam aturan resmi FIFA.
“Kita harus memikirkan aturan yang jelas tentang pengawasan permainan kepala,” ujarnya.
Topik ini ditanggapi dengan sangat serius di Inggris. Federasi sepakbola setempat juga secara resmi melarang permainan kepala (sundulan bola) pada anak-anak.(FB)