FOTO: Mengantar Pulang Mendiang Hudarni Rani, Selamat Jalan!

Pemakaman Ahmad Hudarni Rani di Makam Pahlawan Pawitralata, Kota Pangkalpinang, Sabtu (9/4/2022). Foto: Januar Arhanda/Faktaberita

PANGKALPINANG, FAKTABERITA — Mendiang Ahmad Hudarni Rani, Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) pertama yang meninggal dunia kemarin, Jumat (8/4) di Jakarta, kini jenazahnya telah disemayamkan di Makam Pahlawan Pawitralaya, Kota Pangkalpinang, Sabtu (9/4) sekitar pukul 13.00 WIB.

Foto: Januar Arhanda/Faktaberita
Foto: Januar Arhanda/Faktaberita

Berbagai kalangan turut memberikan penghormatan terakhir dalam prosesi pemakaman pria kelahiran Sungailiat, Bangka, 20 November 1950 tersebut, mulai para pejabat, aparatur sipil negara, mahasiswa, maupun masyarakat.

Bacaan Lainnya
Foto: Januar Arhanda/Faktaberita
Foto: Rais Abdillah/Faktaberita

Mendiang Hudarni dikenal sebagai sosok pemimpin karismatik yang menorehkan banyak jasa untuk masyarakat Babel. Tak pernah lelah selalu berupaya memberikan kontribusi terbaik bagi Negeri Serumpun Sebalai.

Foto: Rais Abdillah/Faktaberita
Foto: Januar Arhanda/Faktaberita

Isak tangis haru pun terdengar menepis telinga saat jenazah Hudarni Rani mulai diturunkan ke tempat peristirahatan terakhirnya. Silih berganti tangan menyambut satu sama lain meletakkan almarhum masuk dalam liang menghadap arah kiblat.

Foto: Rais Abdillah/Faktaberita
Foto: Rais Abdillah/Faktaberita

Almarhum Ahmad Hudarni Rani, selain pernah menjabat sebagai Gubernur Babel, almarhum juga terpilih menjadi anggota DPD RI Perwakilan Babel Periode 2014–2019. Sebelumnya juga, Hudarni pernah menjadi Wakil Ketua DPRD Bangka Belitung periode 2001-2022, dan pada 1997-1999 menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Pangkalpinang.

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *