Geger! Sesosok Mayat Laki-Laki Ditemukan di Kursi Cafe di Parittiga

Sesosok mayat laki-laki saat ditemukan dan dievakuasi. (Ist)

PARITIGA, FAKTABERITA — Warga Parittiga dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki di Cafe Dani, Dusun Kelabat Darat, Desa Kelabat, pada Kamis (24/3/2022).

Mayat laki-laki berpakaian lengkap tersebut ditemukan pertama kali oleh Rosminawati saat hendak membuka pintu cafe pada pukul 06.00 WIB.

Kepolisian Sektor (Polsek) Jebus saat melalukan olah TKP yang dipimpin Kanit Reskrim Polsek Jebus IPDA Dwi Kurnia Ardianto Nugroho menemukan kalau mayat laki-laki tersebut bernama Jumianto (40) atau akrab disapa Yanto Pikul.

“Saat buka pintu cafe, saya lihat dia berbaring di sofa yang berada di teras Cafe, saya pun berusaha membangunkannya, namun tidak ada respon, kemudian saya langsung menghubungi Bhabinkamtibmas Desa Kelabat Aipda Syafitrah Ramdhana,” ungkap Rosminawati.

Setelah diketahui dalam kondisi meninggal dunia, jenazah Jumianto lansung dibawa ke Puskesmas Sekar Biru untuk dilakukan visum guna mengetahui penyebab kematian.

Jumianto diduga sudah tak bernyawa kurang lebih 12 jam Guna penyidikan lebih lanjut, beberapa barang bukti diamankan dan dibawa ke Mapolsek Jebus.

“Proses evakuasi dan olah TKP berjalan terkendali. Saat ini kita dibantu oleh pihak medis Puskesmas Sekar Biru untuk hasil visumnya,” ucap Kapolsek Kompol Ghalih Widyo Nugroho.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *