Gerak Cepat Pemkab Basel Cegah Kekeringan, Intensifkan Bantuan Sektor Pertanian

Kepala Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Bangka Selatan, Risvandika. (Foto: istimewa)

FAKTABERITA, BANGKA SELATAN — Dalam sebulan terakhir ini cuaca panas yang melanda sebagian daerah di Indonesia turut dirasakan oleh Kabupaten Bangka Selatan, mengancam sektor pertanian khususnya sawah.

Menanggapi hal ini, Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan melalui Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan berupaya memberikan bantuan berupa pembuatan waduk, sumur bor, serta pompanisasi.

Bacaan Lainnya

Tak hanya itu, Pemkab Basel juga melakukan pendataan dan pemantauan sawah secara intensif.

“Kita telah memantau dan mendata sawah-sawah kategori tanam yang ada di Bangka Selatan, yang sedang mengalami sedikit kekeringan. Sawah yang belum tanam atau masih lahan kosong walaupun mengalami kekeringan bukan termasuk titik pantau kami,” kata Kepala Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Bangka Selatan, Risvandika, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (05/08/2024).

Risvandika juga menambahkan bahwa pemantauan dilakukan pada sawah-sawah di beberapa desa yang telah mengalami kekeringan pasca masa tanam, seperti di Desa Bukit Terap, Desa Rias, dan Pulau Besar Desa Batu Penumpang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *