BANGKA BELITUNG, FABERTA — Seluruh DPC PDI Perjuangan se Provinsi Bangka Belitung bersama Yayasan Rudi Center serentak melaksanakan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat, salah satunya di Kabupaten Bangka.
Ketua DPC PDI Perjuangan Bangka Syahbudin mengatakan, selain digelar di Kantor DPC PDI-P, vaksinasi juga digelar di setiap puskesmas yang ada di Kabupaten Bangka.
“Target kita itu 4.000 orang bisa di vaksin. Jika tidak selesai hari ini bisa dilanjutkan besok,” kata Syahbudin, Jumat (10/9)
Ia menegaskan, vaksinasi Covid-19 berguna mempercepat terbentuknya kekebalan komunitas atau herd immunity khususnya di Kabupaten Bangka. “Kita back up Pemerintah agar penanggulangan penyebaran Covid-19 segera teratasi,” ujarnya.
Wakil Bupati Bangka ini juga mengajak seluruh pihak terkait bergotong royong melaksanakan vaksinasi Covid-19. Sekaligus menanggulangi pandemi Covid-19. Menurutnya, gotongroyong akan menguatkan rasa kemanusiaan.
“Mari bersama untuk saling mengingatkan, dan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan,” ajaknya.