Hotel dan Restoran di Bangka Akan Dipasang Alat Perekam Transaksi, Ini Tujuannya

Wakil Bupati Bangka Syahbudin dalam acara Seremonial Launching Tapping Box di RM Pangeran, Selasa (29/03/2022) kemarin. Foto: Dok. Diskominfo Bangka/istimewa

BANGKA, FAKTABERITA — Puluhan alat perekam transaksi atau Tapping Box akan dipasang di sejumlah tempat usaha yang berada di Kabupaten Bangka. Hal tersebut merupakan suatu upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Bangka untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Wakil Bupati Bangka, Syahbudin mengatakan bahwa sebanyak 65 unit tapping box sudah diajukan. Namun, yang telah disetujui saat ini baru berjumlah 30 unit saja.

Bacaan Lainnya

“Adapun pengajuan pemasangan tapping box yang tercatat di Bank Sumsel sebanyak 65 unit, yang disetujui baru 30 unit. Rinciannya pelaku usaha hotel 11 unit dan restoran sebanyak 15 unit,” ungkap Syahbudin dalam acara Seremonial Launching Tapping Box di RM Pangeran, Selasa (29/03/2022) kemarin.

Ia juga mengatakan, tujuan pemasangan tapping box tidak hanya untuk meningkatkan kesadaran wajib pajak. Namun, dapat mempermudah pelaku usaha dalam pencatatan laporan omset (laba dan rugi) secara rinci.

“Pemasangan tapping box ini untuk meningkatkan kepatuhan wajib pajak serta mempermudah pihak hotel, restoran dalam melaporkan omset penjualannya secara real,” kata Syahbudin.

“Semoga melalui ini dapat memberikan motivasi bagi kami untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat melalui Pendapatan Asli Daerah (PAD),” imbuh Syahbudin.

Sementara itu, Kejari Bangka Futin Helena Laoli mengatakan bahwa berdasarkan MoU dan SKK pihaknya wajib untuk melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap PAD setempat.

“Kami berkewajiban untuk memantau atau mengawasi kegiatan yg kita laksanakan untuk peningkatan PAD,”

Ia pun menyampaikan harapannya kepada para pelaku usaha untuk bahu membahu dalam mendukung upaya yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Bangka.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *