Jelang Bulan Puasa, Stok Gas Subsidi 3 Kilogram di Bangka Selatan Dipastikan Lancar

BANGKA SELATAN, FAKTABERITA — Persediaan gas elpiji bersubsidi 3 kilogram di Kabupaten Bangka Selatan, dipastikan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat memasuki bulan suci Ramadan pada pekan depan.

PT Haluan Karya Mandiri salah satu agen gas bersubsidi di Toboali, Bangka Selatan, juga telah memastikan pasokan gas di tempatnya aman untuk kebutuhan di bulan puasa kelak.

Bacaan Lainnya

“Untuk pasokan gas elpiji 3 kilogram lancar hingga masuk bulan puasa nanti dan sampai saat ini tidak ada kendala, baik stok dan pengiriman,” kata Manager Agen PT Haluan Karya Mandiri, Slamet Triyono, Senin (28/3/2022).

Meski demikian, menurut Slamet pihaknya setiap minggu mengirimkan pasokan gas subsidi ke 63 pangkalan yang ada di Bangka Selatan. Hal itu agar kebutuhan gas subsidi di tengah masyarakat dapat terpenuhi.

“Kita rutin menyuplai pasokan gas ke 63 pangkalan gas elpiji yang ada di Bangka Selatan, yakni 2 minggu sekali,” ujarnya.

Adapun agen gas tersebut menyuplai di 4 kecamatan yang ada di Bangka Selatan. Yakni Kecamatan Payung seminggu 4 kali, Kecamatan Airgegas seminggu 2 kali, Kecamatan Simpang Rimba seminggu 2 kali, Kecamatan Pulau Besar seminggu sekali.

“Untuk di Kota Toboali, suplai gas setiap hari selalu ada stok,” tukasnya. (FB05)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *