Jelang Ramadhan, Operasi Pasar Bakal Digilir di Wilayah Bangka Belitung

BANGKA, FAKTABERITA — Menjelang bulan Ramadhan, Operasi Pasar bakal digelar di setiap wilayah Bangka Belitung (Babel) sebagai upaya pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat. Di mana Kabupaten Bangka menjadi lokasi pertama digelar di Polsek Sungailiat, Senin (21/03/2022).

Operasi Pasar banyak menyediakan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, di antaranya minyak goreng, beras, gula, daging beku hingga makanan ringan. Tak heran, meski diguyur hujan Operasi Pasar itu tetap diserbu masyarakat setempat.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Bangka Belitung Tarmin AB, melalui Kabid Pengendalian Pangan dan Perlindungan Konsumen, Alfajri Jagahitam mengatakan bahwa kegiatan Operasi Pasar akan dilakukan secara bergilir di tujuh kabupaten/kota di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

“Pagi ini kita mengadakan Operasi Pasar dalam rangka menghadapi Hari Besar Keagamaan Nasional. Nanti kegiatan ini kita gilir ke 7 kabupaten atau kota di Provinsi Babel,” ungkapnya.

Lanjut, ia juga menjelaskan bahwa Kabupaten Bangka menjadi yang pertama melaksanakan Operasi Pasar, disusul Pangkalpinang esok hari, Kabupaten Bangka Selatan hingga Kabupaten Belitung dan Kabupaten Belitung Timur.

Mengenai persediaan kebutuhan pokok menjelang Ramadhan, pihaknya mengatakan cukup. Namun, mereka akan terus mengontrol harga tersebut.

“Stock kita sampai menjelang Ramadhan itu cukup dalam artian tidak berlebihan. Namun, harganya yang perlu kita kontrol ,” jelas Fajri. (fb07)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *