BELITUNG TIMUR, FAKTABERITA — Ruas jalan Simpang Padang – Gantung, Desa Selinsing Belitung Timur sempat tergenang air akibat jalan berlubang beberapa hari ini yang mengganggu arus lalu lintas jalan.
Menanggapi respon masyarakat pengguna jalan, meskipun bukan tupoksi Dinas PUPR Belitung Timur, mereka berinisiatif mengeruk bahu jalan agar genangan air mengalir ke drainase yang digali ulang oleh mereka.
Kepala Dinas PUPR Belitung Timur Idwan Fikri menjelaskan jalanan ini sebenarnya ranah PU Provinsi, sebelum melakukan pengerukan di bahu jalan, mereka terlebih dulu berkoordinasi dengan PU Provinsi.
“Jalan ini kan selalu tergenang air kalau banyak hujan, posisinya banyak lubang. Jadi beresiko bagi pengendara terutama sepeda motor. Jadi kami berusaha untuk mengalirkan air itu,” ujar Idwan Fikri, Selasa (15/3/2022)
Dia menjelaskan jalan ini terakhir kali diperbaiki pada tahun 2015-2016 lalu, namun pada tahun 2017 lalu akibat banjir bandang di Kecamatan Gantung drainase tertimbun tanah pasir.
Dia berharap kepada pemerintah Provinsi saat diperbaiki ke depan nanti, kondisi level jalan yang rendah saat ini supaya ditinggikan.
“Ini kan ruas Simpang Padang-Gantung (adalah) jalan Provinsi jadi memang kewajibannya Provinsi. Kami sudah informasikan tapi belum ada tindak lanjut ya kita antisipasi awal supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” ucap Idwan.