BANGKA BELITUNG, FABERTA — Yayasan Rudi Center bersama PDI Perjuangan Provinsi Bangka Belitung akan mengadakan program vaksinasi Covid-19 gratis untuk masyarakat umum. Kegiatan akan dilaksanakan minggu depan tepatnya pada 10-12 September 2021.
Direktur Yayasan Rudi Center, Imam Wahyudi menjelaskan, pihaknya telah menyediakan 21.000 dosis vaksin sinovac baik untuk dosis pertama maupun kedua yang akan disebar diseluruh wilayah Babel.
Lanjutnya, bagi masyarakat yang ingin mendaftar cukup menyertakan KTP/KK atau bisa menghubungi kantor PDI-P setempat maupun lewat nomor yang telah disiapkan.
“Bagi masyarakat yang sudah mendaftar, sebelum hari pelaksanaannya nanti akan dihubungi kembali oleh panitia terkait lokasi pelaksanaan vaksin lengkap dengan jamnya. Hal ini kita lakukan untuk menghindari kerumunan,” jelas Imam, Sabtu (4/9/2021).
Imam mengharapkan bahwa kegiatan vaksinasi gratis ini bisa membantu masyarakat Bangka Belitung yang belum mendapatkan vaksin. Selain itu, kata Imam, Baksos kali ini adalah upaya membantu pemerintah dalam mengejar target vaksinasi untuk masyarakat.
“Mudah-mudahan dengan adanya vaksin gratis ini masyarakat yang belum divaksin bisa mendapatkan vaksin. Karena, masih banyak masyarakat di lapangan yang ternyata belum divaksin,” ujar Iman yang saat ini aktif sebagai Ketua Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Babel.
“Semoga giat bakti sosial vaksinasi gratis ini seidkit banyaknya bisa membantu pemerintah di dalam mengejar target vaksinasi untuk masyarakat untuk mewujudkan Herd Immunity,” tambahnya.
Sebagai informasi, berikut kontak (whatsapp) yang telah disiapkan PDI-P dan Rudi Center di setiap masing-masing wilayah kabupaten/kota se-Babel untuk pendaftaran:
1. Bangka Barat
(Dina: 0812-7972-0491 & Kaka: 0852-6801-7215)
2. Bangka
(Arnia: 0852-6705-8994 & Efi 0831-7918-0167)
3. Pangkalpinang
(Sinta: 0813-7902-7709 & Mery: 0822-8214-7322)
4. Bangka Tengah
(Yuli: 0811-7171-175 & Hairil: 0813-6767-4779)
5. Bangka Selatan
(Rahmat: 0821-7962-3286 & Maswan: O822-8977-3401)
6. Belitung
(Agung: 0819-2978-0538 & 0811-7838-833)
7. Belitung Timur
(Artur: 0817-293-357 & Endah: 0812-7237-6124)