Polda Babel Akan Menindak Tegas Pelaku Balapan Liar Selama Ramadan

PANGKALPINANG, FABERTA – Kepolisian Daerah Kepuluan Bangka Belitung mendapatkan laporan ada banyak aksi balapan liar di waktu jelang berbuka puasa, bahkan di saat sahur. Untuk memastikan, patroli akan digencarkan.

Hal itu disampaikan Kabid Humas Polda Kepulauan Bangka Belitung Kombes Pol Maladi karena ada beberapa laporan dari masyarakat terkait aksi trek-trekan yang didominasi oleh para remaja.

Bacaan Lainnya

“Kami mewaspadai balap liar yang biasanya dilakukan jelang waktu sahur maupun berbuka di beberapa lokasi. Kalau dicek ternyata ada, akan kami berikan tindakan tegas,” kata Kombes Maladi, dalam keterangan tertulisnya, Senin malam (19/4).

Dia pun mengingatkan kepada masyarakat agar tidak melakukan kegiatan yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas selama bulan Ramadan.

“Untuk menjaga ketertiban, kami imbau masyarakat tidak melakukan kegiatan-kegiatan negatif selama bulan Ramadan ini,” ujar dia.

Lebih lanjut dia mengatakan, Polda Babel juga telah mengantisipasi segala bentuk gangguan keamanan yang mungkin terjadi selama bulan suci Ramadan. Salah satunya, dengan melakukan patroli di lokasi-lokasi yang rawan aksi kriminal. Patroli dilakukan oleh Samapta Polda maupun Polres jajaran.

Donny Fahrum

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *