FAKTA BERITA, BANGKA – Pj Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Sugito, mengapresiasi Kelompok Tani Hutan HKM Wanamina atas upaya mereka dalam pengelolaan perhutanan sosial, termasuk penanaman mangrove dan budidaya kerang darah. Kegiatan ini berlangsung di Pondok Kelompok Tani Hutan Wanamina, Desa Kota Kapur, Kecamatan Mendo Barat, Kabupaten Bangka, Selasa (18/02/2025).
Sugito menilai upaya HKM Wanamina dalam menjaga kelestarian hutan dan mengembangkan hasil hutan non-kayu, seperti madu alam dan madu kelulut, patut didorong serta didukung oleh berbagai pihak.
“Hutan Kemasyarakatan (HKM) Wanamina adalah salah satu pemegang izin perhutanan sosial yang aktif dalam pengelolaan hutan. Kami berharap mereka terus berkembang agar memberikan manfaat bagi kelestarian hutan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya di Desa Kota Kapur,” ujar Sugito.
Ia juga mengapresiasi Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan melalui UPTD KPHP Sigambir Kotawaringin yang terus membina HKM Wanamina, serta perangkat Desa Kota Kapur yang berkomitmen dalam pengelolaan perhutanan sosial.
Sugito menegaskan pentingnya sinergi antara pengelola hutan dan berbagai sektor, seperti pariwisata, perikanan, industri perdagangan, dan infrastruktur.
Ia meminta Pemerintah Desa Kota Kapur menjadi mitra strategis HKM Wanamina agar perhutanan sosial semakin berkembang dan terintegrasi dengan pembangunan desa.
Menurutnya, pengelolaan hutan harus memperhatikan keseimbangan antara aspek ekologi, ekonomi, dan sosial agar manfaatnya bisa berkelanjutan.
“Tantangan pasti ada, tapi dengan semangat pantang menyerah, kita bisa menghadapi dan menemukan solusi untuk keberlanjutan pengelolaan hutan,” pungkas Sugito.